Mengetim Adalah dalam Memasak

Mengetim Adalah
Teknik memasak sangat beragam, terutama di Indonesia kita mengenal yang namanya mengetim, merebus, dan mengukus. Tiga teknik memasak ini sangat sehat karena bebas dari penggunaan minyak goreng, sehingga makanan yang dihasilkan tidak mengandung kolesterol dari minyak.
Mengetim sangat dikenal di masyarakat desa, terutama di Jawa sebagai salah satu teknik memasak nasi yang lembut, empuk, dan enak. Mungkin Anda masih belum mengerti apa itu mengetim jika Anda adalah orang kota. Nah simak penjelasannya berikut ini.
Mengetim dalam KBBI
Mengetim adalah (1) memasak nasi tim (beras yang sudah dicampur sedikit garam atau bumbu dan sebagainya, ditaruh di mangkuk lalu diletakkan dalam panci yang berair kemudian direbus); (2) merebus (daging ayam, burung dara, dan sebagainya) sampai lunak.
Mengetim dalam pengertian umum
Mengetim adalah teknik memasak nasi dengan memasukkan beras ke dalam panci kecil, kemudian panci kecil dimasukkan ke dalam panci yang lebih besar yang sudah berisi air. Selanjutnya meletakkan panci di atas kompor dan direbus hingga beras berubah menjadi nasi.
Apa Bedanya Mengetim dengan Merebus dan Mengukus?
Pasti Anda penasaran kenapa ada tiga istilah berbeda dalam teknik memasak dengan uap air ini. Nah mengetim merupakan istilah yang paling umum untuk membuat nasi, sedangkan mengukus dan merebus lebih sering digunakan sebagai istilah memasak makanan, menghangatkan makanan, jajanan, dan sebagainya (bukan nasi).
- Menurut KBBI, mengukus adalah (1) memasak (menanak dan sebagainya) dengan uap air yang mendidih; (2) memanaskan barang cair (seperti air tapai) hingga menguap dan uapnya didinginkan sehingga menjadi cair kembali; menyuling.
- Menurut KBBI, merebus adalah memasak sesuatu dengan air atau memasak sesuatu dalam air mendidih.
Kelebihan Mengetim
Mengetim merupakan teknik memasak yang umum digunakan untuk membuat nasi, namun sebenarnya istilah ini juga bisa digunakan dalam penyebutan merebus makanan, jajan, kue, dan sebagainya.
Kelebihan dari mengetim adalah makanan bebas dari minyak dan kolesterol. Makanan juga memiliki cita rasa yang lembut, lembab, berair, dan empuk.