TTS

Jembatan Layang di Jakarta yang Berbentuk Bunga (Jawaban TTS)

TTS atau teka-teki silang adalah permainan menjawab kosakata tertentu dalam kotak-kotak yang disediakan sesuai dengan soal. TTS dapat menanyakan apa saja terkait tempat, benda, hewan, makanan, peristiwa, hingga berbagai istilah kata yang ada di dalam kamus.

Menjawab TTS memang tidak semudah yang kita bayangkan, apalagi teka-teki yang menanyakan pengetahuan umum yang belum pernah kita pelajari. Salah satu TTS yang banyak dicari adalah “jembatan layang di Jakarta yang berbentuk bunga”. Penasaran apa jawabannya? Mari simak pembahasan berikut ini.

Jembatan Layang di Jakarta yang Berbentuk Bunga

Jembatan Layang di Jakarta yang Berbentuk Bunga
Jembatan Layang di Jakarta yang Berbentuk Bunga

Jawaban yang paling tepat adalah Jembatan Semanggi. Simpang Susun Semanggi atau lebih dikenal dengan nama Jembatan Semanggi adalah simpang susun yang berbentuk daun semanggi yang berada di persimpangan antara Jalan Jenderal Sudirman dan Jalan Gatot Subroto, Jakarta, Indonesia. Bentuk daun Semanggi ini sekilas mirip bunga jika dilihat dari ketinggian.

Menurut Wikipedia, jalan ini dinamakan “Semanggi” karena bentuknya yang mirip seperti daun semanggi dan juga wilayah pembangunannya dahulu merupakan daerah rawa yang dipenuhi tumbuhan semanggi. Proyek jembatan Semanggi dimulai pada tahun 1961, pada masa pemerintahan Ir. Soekarno dan Menteri Pekerjaan Umum Ir. Sutami.

Penutup

Itulah pembahasan teka-teki silang tentang jembatan layang yang ada di Jakarta yang bentuknya mirip seperti bunga. Jadi jawaban yang paling tepat adalah jembatan Semanggi (berbentuk mirip daun semanggi) yang sekilas terlihat seperti bunga.

Related Articles

Back to top button