Tebakan

Gajah Naik Becak yang Kelihatan Apanya? Jawaban Tebakan

Tebak-tebakan merupakan permainan yang menyenangkan sekaligus menambah wawasan. Tebakan memuat pertanyaan apa saja terkait benda, hewan, tumbuhan, tempat, makanan, hingga beragam istilah kata dalam kamus.

Tak jarang juga tebakan memuat unsur humor yang sering dimainkan anak muda zaman sekarang sebagai jokes atau candaan. Tebakan seperti ini biasanya memiliki soal yang aneh dan jawabannya sangat sulit ditemukan.

Salah satu pertanyaan tebak-tebakan lucu yang membuat banyak orang penasaran adalah “gajah naik becak yang kelihatan apanya”. Nah simak jawabannya berikut ini.

Gajah Naik Becak yang Kelihatan Apanya

Jawabannya adalah kelihatan bohongnya. Alasannya cukup simpel, hewan gajah mustahil bisa naik becak karena ukurannya yang sangat besar dan berat. Jadi jika ada orang bertanya gajah naik becak kelihatan apanya, tentu jawabannya kelihatan bohongnya.

Tebak-tebakan ini juga punya variasi lain seperti gajah naik sepeda, gajah naik becak, hingga gajah naik motor yang jawabannya sama-sama kelihatan boong karena kendaraan tersebut tidak mungkin bisa dinaiki oleh seekor gajah.

Jika gajah naiknya truk atau mobil pengangkut yang besar, itu masih masuk akal karena gajah memang bisa dinaikkan truk untuk dipindahkan dari satu tempat ke tempat lain.

Penutup

Sekian pembahasan kali ini tentang tebak-tebakan gajah naik becak. Kesimpulannya, tebakan jokes atau lucu ini bisa dijawab dengan jawaban yang humor juga. Jadi Anda tidak perlu terlalu serius ketika dihadapkan dengan pertanyaan tebakan seperti ini.

Related Articles

Back to top button