Arti SATA dalam Bahasa Gaul dan Contohnya

SATA Adalah – Bahasa gaul memang selalu muncul dan berkembang mengikuti tren yang sedang terjadi di media sosial. Kata dalam bahasa gaul dapat tercipta dari serapan bahasa asing, plesetan kata, singkatan kata, hingga kata yang tiba-tiba viral di medsos seperti TikTok, Instagram, Facebook, dan Twitter.
Kata gaul identik dengan kebiasaan anak muda yang suka menyingkat kata, ingin mudah dalam mengucapkan sebuah kata, serta ingin yang unik dan kekinian. Salah satu kata gaul yang sedang populer adalah SATA. Kata ini sedang ramai digunakan di berbagai media sosial untuk membuat sebuah postingan, mengirim chat, atau sekadar berkomentar.
Karena kata ini cukup asing, banyak netizen atau pengguna internet yang dibuat penasaran dengan apa maksud dan arti kata SATA. Nah pada kesempatan kali ini kita akan membahas apa itu sata dan contohnya dalam kehidupan nyata.
Arti SATA
SATA adalah singkatan dari Sempat Akrab Terus Asing. Kata ini mencerminkan sebuah hubungan dengan orang lain (misalnya teman) yang dulunya sangat akrab, namun karena suatu hal menjadi asing dan terasa tidak kenal.
Kejadian SATA sangat sering dijumpai dalam kehidupan sehari-hari, sebab setiap teman atau sahabat kita memang tidak selalu bersama. Terkadang mereka punya jalannya sendiri untuk hidup yang memaksanya berpisah jauh dari diri kita. Misalnya teman pergi merantau jauh untuk bekerja, kuliah, dan lain sebagainya.
Jarak yang memisahkan inilah yang terkadang membuat hubungan yang dulunya akrab menjadi asing ketika bertemu kembali. Terlebih lagi jika pertemuan tersebut terjadi setelah sekian lama atau bertahun-tahun berpisah.
Contoh
Pernahkah Anda punya teman masa kecil yang sering berbincang-bincang dan bermain bersama? Waktu itu memang rasanya begitu dekat dan sangat akrab seakan ia adalah orang yang paling kita kenal di dunia ini.
Namun menginjak usia semakin dewasa, perpisahan dengan teman masa kecil tersebut tidak bisa dielakkan. Kita dan teman punya jalan hidup masing-masing yang harus dihadapi. Kondisi ini terkadang membuat kita berpisah jauh dengan teman tersebut.
Perpisahan jarak jauh dalam waktu yang lama dan tanpa saling berkomunikasi lewat HP bisa menciptakan kondisi SATA. Sederhananya, pertemuan yang mungkin terjadi selanjutnya akan sangat canggung dan kita merasa jauh dengan teman tersebut, padahal dulunya sangat akrab.
Ingin menyapa saja rasanya canggung dan agak aneh, apalagi berbincang-bincang hangat seperti dahulu kala.
Namun kondisi ini bisa juga tidak terjadi jika memang kita adalah orang yang ekstrovert dan mudah bergaul. Ketika bertemu teman masa kecil yang sudah berpisah lama, kita bisa berkomunikasi dengan normal dan mengembalikan hubungan seperti dahulu kala.
Penutup
Demikian pembahasan arti SATA dalam bahasa gaul yang sering dipakai di TikTok, Twitter, Instagram, hingga Facebook. Sekarang Anda sudah paham bahwa SATA adalah sebutan untuk sempat akrab terus asing. Biasanya merujuk pada hubungan pertemanan yang akrab namun jadi asing karena berpisah lama.