Arti Sa Ae dalam Bahasa Gaul di Media Sosial
Bahasa gaul memang tidak bisa dipisahkan lagi dari anak muda zaman sekarang. Populernya kata gaul tak lepas dari alasan singkat, padat, kekinian, mudah diketik, dan mudah diucapkan. Tak heran jika bahasa gaul sering dipakai orang untuk membuat postingan media sosial, mengirim pesan, hingga menulis komentar.
Kata gaul muncul dan berkembang dari mana saja, bisa dari serapan bahasa asing, singkatan kata, plesetan kata, hingga kata yang sedang viral. Salah satunya adalah Sa Ae yang banyak dipakai dalam percakapan chat maupun percakapan sehari-hari bersama teman.
Arti Sa Ae
Sa Ae merupakan singkatan dari Bisa Aja, Bisa Ae, Bisa Wae, atau Bisa Bae. Istilah ini menjadi bentuk slang yang cukup populer untuk menggantikan “Bisa Aja” karena lebih singkat, mudah diucapkan, dan terkesan unik.
Sa ae biasanya dipakai untuk menyangkal pujian dari orang lain dalam sebuah percakapan. Misalnya ketika Anda dipuji ganteng / cantik, maka Anda bisa mengucapkan “Sa Ae” untuk meragukan omongan lawan bicara yang memuji tadi.
Contoh
Vivi : Cantik banget kamu hari ini.
Felicia : Sa Ae kamu.
Penutup
Demikian pembahasan arti sa ae dalam bahasa gaul yang populer di kalangan anak muda zaman sekarang. Kesimpulannya, sa ae merupakan bentuk slang atau kependekan dari Bisa Aja, kata ini kerap dipakai untuk menyangkal pujian orang lain.